Musyawarah Besar Dewan Eksekutif Mahasiswi STID Mohammad Natsir Periode 2022-2023
MARWAH.ID - Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Akhwat STID Mohamad Natsir periode 2022-2023 melaksanakan Musyawarah Besar (MUBES) pada hari Ahad, 23 Juli 2023. Kegiatan yang diikuti oleh seluruh Mahasiswi STID Mohammad Natsir ini berlangsung di Aula Sakinah Kompleks Muslimat Center, Cipayung, Jakarta Timur. Kegiatan dimulai pada pukul 08.30 WIB dengan tema “Satukan Persepsi untuk Saling Bersinergi dalam Integritas dan Solidaritas.”
Acara ini dihadiri oleh ketua STID Mohammad Natsir, Mudir Al-Jami’ah, dan Bidang Kemahasiswaan Putri. "Tujuan dilaksanakan musyawarah ini untuk mengevaluasi satu tahun kebelakang, dan memperbaiki satu tahun yang akan datang. Semoga dengan terpilihnya ketua baru nantinya dapat menjadikan DEMA Akhwat lebih baik lagi”. Kata Senja Diana selaku ketua pelaksana dalam membuka kegiatan.
Sambutan kedua, disampaikan oleh Ketua STID M.Natsir, Dr. Dwi Budiman Assiroji M.pd.I, beliau mengatakan bahwa “Keberadaan DEMA ini bukan hanya sekedar organisasi, melainkan sebagai pelanjut risalah Rasul dan wadah untuk kita berlatih berda’wah secara berjama’ah, yakni sekelompok orang yang dipersiapkan khusus untuk menjadi penda’wah." Dalam berjama’ah hal yang harus kita lakukan adalah menjaga managemen kebersamaan. Beliau mengatakan dalam organisasi, jangan hanya pemimpin yang harus baik namun anggotanya juga harus baik, yang mampu tertib dan mampu ta’at kepada pemimpin. Dalam sambutan terakhirnya beliau menyampaikan amanat dan pesan “Tetaplah berda’wah dengan ihsan, argumen boleh kuat dan keras, namun hati harus tetap ikhlas. Kerja secara Itqon (tuntas, sempurna, kosong)."
Sambutan ketiga oleh Mudir Al-Jami’ah Ust Salman Al-Farisi M.Kom.I, beliau mengatakan “Kesukseksan seseorang adalah ketika ia mampu menyeimbangkan semangat tholabul ilmi dan sebagai seorang aktivis. Ketika mental kita mulai melemah kita kuatkan kembali dalam berorganisasi, dalam wadah DEMA ini kita latih kuatkan mental.”
Dalam acara ini juga ada pemutaran video Galaksir (Galeri Aksi Natsir) dimana dalam video tersebut menampilkan semua dokumentasi kegiatan dari program kerja DEMA Akhwat. Terlihat begitu membahagiakan hati seluruh Mahasiswi dalam ruangan tersebut. Tentunya dengan harapan agar semua kegiatan yang telah terlaksana dapat memberikan kesan baik dan menjadi contoh untuk Dema periode selanjutnya.
Kegiatan kali ini dibagi menjadi tiga sesi. Sesi pertama yakni pembacaan laporan pertanggung jawaban Dema periode 2022-2023. Sesi kedua musyawarah DSM (Dewan Syuro Mahasiswi) guna menentukan Badan Pengurus Harian (Ketua, Wakil Ketua, Sekretaris I, Sekretaris II, dan Bendahara) untuk periode selanjutnya. Serta sesi ketiga pembacaan surat keputusan hasil rapat dari DSM tersebut.
Dalam hal ini Ketua terpilih yakni Liizzatil Jazil Nusaf Aini, ia mengatakan dalam sambutannya “Pesan dari ibu, ibu tidak melahirkan kamu agar memiliki IPK yang tinggi, tapi ibu melahirkan kamu supaya menjadi manusia bermanfaat. Lakukan semua hal dengan lapang dada dan ikhlas.” Ia juga mengatakan suksesnya DEMA bukan karena ketua, tapi karena kita semua.
Musyawarah Besar periode ini berlangsung dengan lancar hingga berakhir pada pukul 17.00 WIB. Kegiatan ditutup dengan foto bersama seluruh anggota demisioner Dema.
(Ida Nuraeni / Marwah)
Tidak ada komentar